Di tahun 2021 ini, ekosistem Vexanium blockchain difokuskan 80 persen pada penetrasi decentralized finance (DeFi), edukasi, dan pada Q4 2021 juga meluncurkan beberapa project NFT. Berikut penjabaran perjalanan Vexanium di tahun 2021.
Q1 (Januari-Maret)
- Januari diawali dengan peluncuran Vyndao genesis, dimana pengguna bisa mengagunkan crypto Vex, mendapatkan decentralized token USDV, dan mendapatkan VYN token melalui genesis mining.
- Peluncuran vexswap.org versi beta yang memungkinkan siapa saja untuk menukar token di blockchain Vexanium.
Q2 (April-Juni)
- Era DeFi dimulai di jaringan Vexanium; dimulai dari farming Basofinance, Batik. dan BNKRI (Bitcoin NKRI). Penetrasi user Vexanium juga mulai meningkat.
- Di Q2 Ini juga hadir swap baru yaitu Saladswap.
Q3 (Juli-September)
Muncul banyak farming DeFi baru di blockchain Vexanium, lalu muncul juga swap baru yaitu Dejaveswap, serta listing VEX di salah satu crypto exchange dunia yaitu MEXC.
Q4 (Oktober-Desember)
Pada Q4 ini lah perjalanan NFT baru saja dimulai; munculnya beberapa marketplace NFT, yaitu:
- kolektibel.com : Marketplace NFT premium terkurasi, dimana anda bisa mendapatkan NFT resmi dari artis dan atlit dengan mata uang rupiah (IDR),
- Rivernity.com : Marketplace NFT terdesentralisasi,
- Baliola : Galeri karya seni NFT Bali tersentral,
- Lahirnya ad24 exchange : decentralized swap + NFT,
- Dan lahirnya Trafiswap
Selama 2021 ini, ekosistem blockchain Vexanium tumbuh sangat pesat dengan hadirnya banyak project-project baru dari komunitas. Banyak yang bisa dikatakan; terima kasih Vex buddies telah tetap bersama kami tahun ini! Mari berjalan di tahun depan dan merasakan pengalaman menyelam di samudra blockchain bersama!